Di zaman yang serba menggunakan teknologi seperti saat ini munculnya sistem ERP sangat bermanfaat bagi perusahaan. Namun terdapat kelebihan dan kekurangan ERP bagi perusahaan yang menggunakannya.
ERP atau enterprise resource planning dapat membantu pelaku bisnis khususnya di bidang ritel, grosir, atau manufaktur yang memiliki beberapa cabang dapat menggunakan sistem ini.
Hal tersebut dikarenakan, adanya sistem ERP dapat mengelola seluruh kegiatan pada perusahaan dengan cepat dan tepat. Sehingga pengoperasian bisnis dapat berjalan lancar tanpa adanya hambatan.
Berikut ini merupakan beberapa kelebihan dan kekurangan ERP, yaitu:
Kelebihan dan Kekurangan ERP
Sebelum menerapkan sistem ERP pada perusahaan, ada baiknya jika Anda mengetahui terlebih dahulu kelebihan dan kekurangan ERP. Hal tersebut bertujuan agar Anda dan tim dapat memaksimalkan penggunaan dari sistem ERP.
Kelebihan ERP:
- Mengurangi Pengeluaran Operasional dan Manajemen
Umumnya, keuangan di perusahaan menghabiskan banyak pengeluaran di bagian operasional dan manajemen. Pengeluaran yang besar untuk kedua hal tersebut dapat Anda kurangi, dengan menggunakan satu pengeluaran saja.
Karena dengan adanya sistem software ERP ini, Anda dapat meringkas pengeluaran pada perusahaan. Sehingga dapat membuat pengeluaran untuk operasional dan manajemen pada perusahaan lebih minim..
- Perencanaan Menjadi Lebih Baik
Setiap perusahaan tentunya harus memiliki perencanaan yang baik agar pengoperasiannya dapat berjalan dengan lancar. Menggunakan software ERP dapat membantu perusahaan Anda memiliki perencanaan lebih baik.
Jika memiliki perencanaan yang baik kemudian diimbangi dengan bantuan manajemen sistem informasi yang baik pula, maka perusahaan Anda dapat berjalan lebih optimal. Aplikasi ERP juga dapat membantu perusahaan untuk mengatur SDM agar dapat bekerja maksimal.
- Bisnis dan Data Terintegrasi
Integrasi data adalah proses penggabungan dua data atau lebih dari berbagai sumber database yang berbeda ke dalam suatu penyimpanan untuk disatukan
Hal tersebut perlu dilakukan karena data adalah hal vital atau terpenting yang dimiliki oleh setiap perusahaan.
Seperti salah satu manfaat menggunakan ERP yaitu dapat menjaring seluruh data yang dibutuhkan sehingga dapat mengambil keputusan dengan tepat.
- Membantu Pengambilan Keputusan dengan Tepat
Kelebihan ini tidak kalah penting dari lainnya, karena dalam menjalankan suatu perusahaan dibutuhkan pengambilan keputusan yang tepat agar bisnis dapat berjalan lancar.
Melalui aplikasi ERP, perusahaan dapat mengambil suatu keputusan secara akurat, contohnya seperti alat perencanaan atau alat simulasi. Sehingga perusahaan tersebut dapat memanfaatkan sumber daya dengan efektif dan efisien.
Selain kelebihan, Anda juga perlu mengetahui kekurangan dari software ERP ini. Berikut adalah beberapa kekurangan menggunakan ERP, yaitu:
Kekurangan ERP:
- Tenaga Kerja Sulit Adaptasi
Teknologi saat ini semakin mendominasi hampir seluruh kegiatan sehari-hari. Umumnya dengan kemajuan teknologi, dapat membantu manusia untuk menjalani seluruh aktivitasnya.
Namun terdapat beberapa orang yang sulit untuk beradaptasi dengan kemajuan teknologi tersebut. Hal ini menjadi kekurangan jika perusahaan Anda menerapkan aplikasi ERP, karena dalam penggunaannya dibutuhkan orang yang memahami sistem digital.
- Biaya Cukup Besar
Karena manfaatnya yang banyak, tidak heran jika adanya software ini dapat membantu pengoperasian perusahaan, sehingga terjadi pemotongan biaya operasional dan manajemen.
Namun untuk menggunakan sistem ini, Anda membutuhkan biaya yang harus dikeluarkan. Tidak perlu khawatir, karena pengeluaran yang Anda keluarkan sesuai dengan apa yang perusahaan Anda dapatkan.Salah satu penyedia software ERP terpercaya yang dapat Anda pilih, adalah Keysoft. Setelah mengetahui kelebihan dan kekurangan ERP, Anda dapat mengoptimalkan penggunaan aplikasi ini menjadi lebih baik. Kunjungi laman kami atau WhatsApp +62822-7991-2005 untuk pemesanan.